Friday, June 28, 2013

10 Things I Hope from GagasMedia #unforgotTEN


Dear, GagasMedia
Bertahun-tahun hadirmu melengkapi rak-rak bukuku. Bukan hanya cinta, atau kisah-kisah antah beratah yang kau bagi. Namun, juga ilmu kehidupan dari buku-buku penuh tauladan yang kau rangkumkan.
Sangat berkesan dan selalu memberikan rasa setelah menutup buku-bukumu. Yah, memang tak selalu dengan rasa bahagia, tapi aku selalu menyisipkan rasa-rasa itu ke dalam kalbuku, mencatatnya diam-diam, karena mungkin saja suatu hari ada pertanyaan yang menuntutku membuka simpanan rasa yang pernah kau bagi padaku.
Seperti  cinta, aku tak pernah mengenalnya secara nyata. Dia pertama kali ku kenal darimu, dari buku-buku roman yang kau hadirkan dengan pesona yang membuatku berkhayal untuk masuk dan menjadi tokoh-tokoh yang tercipta dari bukumu. Dan kemudian cinta menyapaku, membuatku mengulang rasa yang pernah kau ceritakan. Bahkan, aku benar-benar belajar bagaimana memperlakukan cinta juga darimu. Kau seperti salah satu sumber ilham dalam hidupku.
Selamat Ulang Tahun GagasMedia, hadirmu sangat berarti untukku, namun tak ada yang bisa kuberikan. Hanya sepuluh harapan yang kuuraikan di sini sebagai rasa sayangku padamu. Sebagai rasa terima kasihku karena kau telah hadir di hidupku.
10 Things I Hope from GagasMedia
1.  GagasMedia tetap ada dan selalu ada untuk para pembaca setianya
2.  GagasMedia tidak akan berhenti dengan keberhasilannya sekarang, namun terus maju untuk menjadi penerbit nomor satu di Indonesia
3.  GagasMedia berperan aktif untuk menjadi salah satu motivasi lahirnya para penulis-penulis baru untuk meramaikan kancah sastra Indonesia
4.  GagasMedia menjadi pendorong gemar membaca di seluruh kalangan masyarakat dengan mengadakan event-event yang menyadarkan mereka bahwa membaca adalah kegiatan yang menyenangkan
5.  GagasMedia mampu melahirkan cerita-cerita yang tak hanya bagus dan bermutu, namun juga menginspirasi pembaca untuk berubah lebih baik
6.  GagasMedia mampu menyajikan kisah-kisah yang tak akan lekang oleh waktu
7.  GagasMedia hadir makin dekat dengan kami, pembaca-pembaca yang mencintainya, dengan membalas cinta kami dan tak melupakan semua kontribusi kami dengan mengadakan giveaway berhadiah buku atau kegiatan lainnya.
8.  Semakin kreatif untuk menciptakan layout-layout dan desain cover yang memikat tanpa harus meninggalkan mutu cerita yang dimuat
9.  Mengadakan sebuah gebrakan besar untuk semakin memperkenalkan karya-karya  penulis GagasMedia di kalangan Internasional
10.  Berikan motivasi kepada resestor yang telah berperan aktif untuk memberikan masukan kepada GagasMedia, sehingga kami resestor semakin semangat untuk terus berkarya.

Inilah kesepuluh harapanku untuk GagasMedia sebagai hadiah yang bisa aku berikan.  Semoga kesepuluh harapan ini dapat terwujud dan menjadikanmu lebih…lebih….dan lebih dari sekarang. Amin!

                                                                                    Salam,
                                                                             #GagasAddict

No comments:

Post a Comment

 

Jejak Langkahku Copyright © 2012 Design by Antonia Sundrani Vinte e poucos