Halo hari Rabu!
Yap…yap… mari kita berandai-andai di hari Rabu
manis.
Kalau di dompetku ada 500 ribu aja, aku akan
pergi ke BukaBuku.com dan membeli 2 buku diskon yang aku inginkan.
Dua buku ini masih termasuk novel romance dan sepertinya akan selalu novel romance, mungkin!
Salah satu buku yang jadi Wishful Wednesday
kali ini adalah Runaway Run karya MiaArsjad.
Sinopsis:
Katrina si anak manja yang hobi belanja online itu, sekarang harus belajar hidup irit dan mencari uang sendiri. Kebetulan, ada iklan lowongan yang di-broadcast di Blackberry. Katanya sih untuk jadi asistennya J.F. Ran, komikus pengarang 4 Hero No Zero. Tawarannya menggiurkan sih, dan berhubung kebutuhan belanja online-nya sangat mendesak, Katrina pun mengirimkan CV-nya.
Katrina si anak manja yang hobi belanja online itu, sekarang harus belajar hidup irit dan mencari uang sendiri. Kebetulan, ada iklan lowongan yang di-broadcast di Blackberry. Katanya sih untuk jadi asistennya J.F. Ran, komikus pengarang 4 Hero No Zero. Tawarannya menggiurkan sih, dan berhubung kebutuhan belanja online-nya sangat mendesak, Katrina pun mengirimkan CV-nya.
Komik berjudul 4 Hero No Zero sudah tiga tahun ini booming di Indonesia. Komik nyeleneh
dan kocak itu ditulis oleh J.F. Ran yang ternyata aslinya ganteng, tapi galak.
Apalagi pacarnya, Viana, yang judes dan cemburuan setengah mati. Nggak heran
kalau orang yang kerja jadi asisten Ran, nggak pernah bertahan lama.
Kali ini giliran
Katrina yang jadi asistennya. Bakalan awet nggak ya? Kira-kira siapa yang
bakalan takluk? Ran atau Katrina?
Novel ini memang punya kisah cinta yang bisa ditebak. Tapi, membaca beberapa review aku menyukai karakter para tokohnya. Aku juga penasaran seperti apa hidup seorang penulis. Dan, rasanya penasaran juga mencicipi cara menulis seorang Mia Arsjad. Juga covernya, aku suka covernya.
Lalu, novel kedua
yang jadi wishlisku adalah buku STPC
London “Angle” Karya Windry
Ramadhina. Sebenarnya, novel ini sudah masuk Wishful Wednesday beberapa
hari yang lalu. Dan karena aku belum berhasil membacanya, jadi aku tetap
masih penasaran dengan buku ini.
Sinopsis :
Pembaca
Tersayang,
Mari berjalan di
sepanjang bantaran Sungai Thames, dalam rintik gerimis dan gemilang cahaya dari
London Eye.
Windry Ramadhina,
penulis novel Orange, Memori, dan Montase mengajak kita
menemani seorang penulis bernama Gilang mengejar cinta Ning hingga ke
Fitzrovia. Namun, ternyata tidak semudah itu menyatakan cinta. Kota London
malah mengarahkannya kepada seorang gadis misterius berambut ikal. Dia selalu
muncul ketika hujan turun dan menghilang begitu hujan reda. Sementara itu,
cinta yang dikejarnya belum juga ditemukannya. Apakah perjalanannya ini sia-sia
belaka?
Setiap tempat
punya cerita.
Dalam dingin
kabut Kota London, ada hangat cinta menyelusup.
Enjoy the
journey,
Editor
Kemarin, aku membaca postingan
Meet the Writer dari Windry Ramandhina dis ebuah posting. Dan, hanya membaca
cara dia menjawab pertanyaan-pertanyaannya saja, aku merasa menyukai cara
berceritanya. Jadilah aku makin penasaran sama novel ini.
Bukan itu saja sebenarnya. Aku
menyukai hujan, dan novel ini juga akan banyak bercerita tentang hujan. Jadi, itulah
kenapa aku memilih dua kali novel ini untuk masuk di Wishful Wednesdayku.
Dua buku ini bisa di beli di http://www.pengenbuku.net/2013/07/metropop-runaway-ran.html
untuk Novel Runway Ran dan http://www.pengenbuku.net/2013/07/london-angel.html
untuk London “Angle”.
Buat yang mau
ikutan Giveaway yang diadakan oleh Mbak Astrid bisa buka di link ini http://perpuskecil.wordpress.com/2013/10/09/wishful-wednesday-79-and-giveaway-dadakan/
dan ikut langkah-langkah berikut ini :
1. Buat
posting Wishful Wednesday di blog-mu – (yep, it’s only for blogger this time, sorry guys!).
Tapi nggak harus blog buku kok, yang penting blog-mu masih aktif. Jangan lupa
cantumkan button Wishful Wednesday dalam postinganmu (bisa di-copy
dari postingan ini). Posting diterbitkan di blog masing-masing hari Rabu ini
saja, 9 Oktober 2013, bertepatan dengan Wishful
Wednesday [79] di blog ini.
2. Isi
postingan adalah tentang buku yang sedang menjadi wish-mu saat ini (boleh lebih
dari satu buku), beserta alasan kenapa kamu ngebet banget
pengen punya buku tersebut. Tampilkan juga gambar cover buku incaranmu ya!
3. Syarat
buku inceran: Buku boleh berbahasa Indonesia maupun Inggris, tapi harga
maksimalnya (total di luar ongkir) adalah IDR 100,000
atau USD
10. Dalam postingan tersebut, kamu wajib mencantumkan link tempat
buku ini bisa dibeli online (contoh toko buku online lokal:
Bukukita.com, Bukabuku.com, Inibuku.com). Untuk buku berbahasa Inggris, hanya
dapat mencantumkan link bookdepository.com (free ongkos kirim ke Indonesia).
Pastikan buku incaranmu masih tersedia stoknya, dan bukan merupakan buku yang
sudah tidak diterbitkan (out of stock/out of print).
4. Setelah
posting, kamu wajib memasukkan link postinganmu ke Mr.Linky yang ada di bagian
bawah postingan http://perpuskecil.wordpress.com/2013/10/09/wishful-wednesday-79-and-giveaway-dadakan/
. SATU
orang pemenang akan dipilih menggunakan random.org berdasarkan
nomor urutannya di Mr. Linky. Setiap blog hanya boleh membuat satu postingan
dan memasukkan satu link ke Mr. Linky.
5. Giveaway
ini hanya diadakan dalam SATU HARI saja, yaitu Rabu, 9
Oktober 2013. Link postingan di Mr. Linky dapat disubmit mulai
pukul 09.00 WIB (saat Wishful Wednesday [79] terbit) dan link terakhir ditunggu
hingga pukul 23.59 WIB. Peserta yang sudah posting tapi tidak
memasukkan link-nya ke Mr. Linky hingga batas waktu yang ditentukan, dianggap GUGUR.
6. Pemenang
akan diumumkan hari Jumat, 11 Oktober 2013 pk. 10.00 WIB melalui blog perpuskecil.wordpress.com
. Pemenang diberikan waktu 2×24 jam untuk konfirmasi melalui email ke
astridfelicia@hotmail.com. Bila lebih dari waktu tersebut belum ada konfirmasi,
maka akan dipilih pemenang lainnya. Pemenang harus memiliki alamat kirim di
Indonesia.
7. Bila buku
yang menjadi wishlist sudah tidak dicetak lagi, atau tidak bisa ditemukan di
website yang sudah dicantumkan, maka pemenang diberi kesempatan satu kali lagi
untuk memilih buku lainnya.
Selamat
berjuang!!!!!
No comments:
Post a Comment